RS Pertamina Rantau ialah salah satu Rumah Sakit milik BUMN Aceh Tamiang yang dikelola oleh PT Pertamina Bina Medika (Pertamedika). Rumah Sakit ini telah terdaftar mulai 15/02/2016 dengan Nomor Surat Izin 138 dan Tanggal Surat Izin 22/01/2016 dari Bupati dengan Sifat Tetap. Setelah melaksanakan Metode AKREDITASI RS Seluruh Indonesia dengan proses akhirnya ditetapkan dengan status Lulus.
Rumah sakit pertamina rantau Ini merupakan rumah sakit ke 2 yang ada di kota aceh tamiang. Walaupun sebenarnya RS Pertamina Rantau sudah lama berdiri dibanding dengan RSUD Aceh Tamiang. konon dulu rumah sakit Pertamina Rantau ini hanya dikhususkan untuk pasien karyawan dan keluarga karyawan pertamina EP Field Rantau.
Tapi saat ini Rumah sakit Pertamina Rantau sudah bisa menerima pasien BPJS. Kalau menurut kami rumah sakit Pertamina Rantau sudah semakin baik dalam hal pelayanan. Hanya butuh proses untuk perbaikan dan kelengkapan fasilitas RS Pertamina Rantau.
Call Center : +62 822 60035500
VISI
Membangun Korporasi Kesehatan Indonesia Untuk Mewujudkan Ketahanan Kesehatan Nasional.
MISI
Didirikan pada tanggal 10 Juli 1961, didirikan diatas tanah seluas 19.504 M2 dengan luas bangunan 3.785 M2, ditengah areal komplek perkantoran dan perumahan Pertamina. Pada awalnya merupakan bagian dari kesehatan Pertamina EP field Rantau yang mengelola fasilitas kesehatan karyawan Pertamina EP Filed Rantau beserta keluarga serta Pensiunan Pertamina dan keluarganya. Tetapi sekarang Rumah Sakit Pertamina Rantau sudah melayani pasien BPJS dan masyarakat umum
Dalam memenuhi kebutuhannya akan layanan kesehatan yang optimal dan terjangkau, saat ini RSPR telah mengembangkan fasilitas ruang rawat inap dari kapasitas 35 TT menjadi 50 TT sesuai dengan tuntutan masyarakat Aceh Tamiang dan Rantau khususnya yang semakin tinggi dan semakin sadar kesehatan.
Pada tanggal 01 Juni 2011 terjadi perubahan besar dengan adanya alih kelola Managemen Rumah Sakit dari PT. Pertamina (Persero) dikelola oleh salah satu anak Perusahaannya yang membidangi kesehatan yaitu PT. Pertamina Bina Medika (PERTAMEDIKA)